KODE Dfp 1 Viral ! Momen Mengharukan Pengantin Wanita ini Menyanyikan Bahasa Isyarat untuk Suaminya yang Tuli | senandung islamku

Viral ! Momen Mengharukan Pengantin Wanita ini Menyanyikan Bahasa Isyarat untuk Suaminya yang Tuli

KODE 200x200
KODE 336x320 atau in artikel


Berbeda dari kebanyakan pernikahan yang penuh dengan kata-kata dan janji manis, pengantin dari Sydney, Australia, ini menyampaikan cintanya pada suami dengan cara yang membuat terharu. Ia menyanyikan lagu tak bersuara dengan isyarat karena suaminya seorang tuna rungu.

Elizabeth Shoesmith menyanyikan lagu cinta '1000 Years' kepada Scott di hari pernikahannya. Wanita berusia 41 tahun itu menatap pujaan hatinya dengan mata yang tulus, sang suami yang diliputi emosi pun meneteskan air mata.

"Meskipun Scott tuli, aku tidak pernah merasa lebih didengar dalam hidupku. Untuk setiap kegembiraan yang ia bawa dalam hidupku selama dua tahun terakhir, aku ingin memberi kejutan padanya," kata Elizabeth seperti dikutip dari Daily Mail. 

Elizabeth tak pernah belajar bahasa isyarat sampai dia bertemu dengan Scott. Ibu dua anak ini kemudian belajar dengan giat selama tiga bulan untuk menunjukkan cintanya pada sang suami.

"Saya beruntung, pada hari itu saya tidak membuat kesalahan. Semuanya datang secara alami dari hatiku, dan bukan kepalaku," ungkapnya.

Elizabeth juga menambahkan bahwa pernikahannya dengan Scott itu pun menciptakan momen haru karena suaminya menangis melihat dirinya bernyanyi.

"Dia (Scott) menangis sepanjang waktu," tambah sang pengantin wanita.

Pasangan ini mengikat janji suci pernikahan dalam sebuah upacara yang intim, dengan hanya 45 tamu sebagai saksi. Namun, lebih dari 700 ribu orang telah menyaksikan video yang menyentuh dari kejutan romantis Elizabeth.
Kode 300 x 250
close
==[ Klik disini 1X ] [ Close ]==
Kode DFP2
Kode DFP2